12/15/2017

Tips Menunggu Untuk Anak-Anak, Agar Tidak Membosankan

Sering orang berkata menunggu itu suatu yang membosankan. Entah itu antre di klinik, beli tiket, antrean tol atau menunggu pesawat tiba-tiba delay. Bagi orang tua sangat mudah mengatasi rasa bosan.  Anak-anak sering lebih sulit. Nah berikut tips agar anak tidak bosan menunggu.

1. Siapkan mainan dari rumah. Pilih yang mudah dibawa dan tanyakan pada anak, ia mau membawa apa?
2. Bawakan buku bacaan. Untuk anak yang belum bisa baca lebih asik bawa boneka tangan. Siap-siap jadi pendongeng Maknya dan Paknya.
3. Bawa majalah anak-anak. Misalnya majalah Bobo.
4. Siapkan tebak-tebakan. Kalau tidak punya buku tebak-tebakan, bisa searching.
5. Bantal  kepala atau boneka kecil. Sering anak-anak gampang mengantuk kalau menunggu.
6. Bawa buku doa. Untuk muslim bisa juga menambah hapalan surat-surat pendek atau mengulang hapalan.
7. Bawakan makanan dan minuman. Kadang ada tempat yang sulit mendapatkan makanan. Maksudnya jauh atau mahal atau makanan yang tersedia tidak sesuai untuk anak.
8. Mengamati lingkungan. Bila anak sudah bisa menulis dan ia suka. Ajak ia menulis cerita dari tempat ia menunggu. Untuk anak yang belum bisa menulis bisa tebak-tebakan barang yang ada disekitar. Dengan cara mendiskripsikan, ia menebak barang tersebut. Biar lebih seru biarkan ia juga bertanya.
Untuk anak balita bisa tebak-tebakan warna. Juga menghitung benda.
9.  Bila memungkinkan ajak kenalan anak kecil yang dekat tempat menunggu. Hitung-hitung belajar sosialisasi. Saat lebaran kami pulang ke Kalimantan Selatan. Alhamdulillah pesawatnya telat. Lumayan menunggu dua jam. Nah kebetulan ada anak balita kira-kira dibawah satu tahun. Anak-anak saya langsung mengajak main cilukba balita tersebut. Jadi hiburan lihat balita tertawa.

10. Ajak bermain gunting batu kertas atau yang lain. Tentu saja jangan sampai mengganggu orang di sekitar. Juga tergantung kondisi anak.  Tidak cocok untuk anak yang sakit dan sedang antre di klinik.
11. Ajak anak bicara. Saya menanyakan pada anak apa yang kamu lakukan ketika menunggu. Jawabnya bicara. Weh anak saya laki-laki. Ternyata ia juga senang diajak bicara. Nah kesempatan emas memasukkan petuah.
12. Bawa peralatan gunting, lem dan  kertas. Untuk naik pesawat guntingnya siap-siap disumbangkan pada petugas. Jadi masalah kalau  tahu delaynya sudah menyerahkan gunting. Gampang. Sobek-sobek saja pakai tangan. Melatih tangan anak-anak.
Anak-anak kreatif biasanya suka membuat mainan sendiri. Ini pengalaman saya memotret anak kelas Venus atau kelas dua di Sekolah Tetum Bunaya. Mereka  selesai mengerjakan tugas sekolah. Sembari menunggu teman, mereka membuat kalung, tiara dan gelang dari kertas. Peralatan sudah tersedia di kelas dan ada juga di Tetum mart. Tempat barang-barang daur ulang seperti kemasan, undangan dan lain-lain yang bisa digunakan untuk membuat karya. Jadi  siapa bilang menunggu itu membosankan. Bagi anak kreatif,  menunggu bukan hal yang membosankan. Mereka memanfaatkan waktu dengan baik. Yaii bangganya saya. Mereka produktif.

Selamat menunggu dengan hal-hal yang menyenangkan!

11/13/2017

Belajar Memimpin Diri Sendiri

Saya ketitipan anak-anak kelas satu kemaren. Hanya sebentar.  Apa yang saya lakukan?  Agar mereka tenang biasanya oleh guru anak-anak disuruh tepuk satu. Dua  kali saya melakukan itu. Anak-anak sudah terbiasa melakukan kegiatan di lingkaran. Mereka  duduk  bersila di lingkaran. Tanpa suara. Gurunya berpesan pemimpin minggu ini akan menceritakan poster yang sudah  dibuat. Pemimpin mengambil poster di atas rak tas depan kelas. Lalu ia menceritakan  foto-foto yang ada di poster.

Diam-diam saya kagum dengan anak-anak. Tidak ada guru kelasnya. Mereka tenang, menyimak temannya berbicara. Ini lho yang disebut bisa memimpin diri sendiri. Memberi kesempatan orang lain memimpin dan bicara. Iklim di sekolah, sejak Kelompok Bermain anak-anak sudah diharapkan bisa mendengarkan orang lain bicara.

Saya teringat dengan kegiatan kelas Enam, beberapa waktu lalu. Mereka membuat kegiatan pemilu di kelas. Dari membuat properti hingga kampanye di kelas lima. Petugas semua kelas Enam. Saat pengumuman pasti hanya ada satu calon menjadi pemimpin. Gurunya mengharapkan anak-anak dapat menyerap makna pemilu. Suatu saat nanti bila belum berhasil terpilih tidak kecil hati dan tetap menerima hasil pemilihan yang jujur dan adil.

Kata saya ini termasuk belajar memimpin diri sendiri. Berkait dengan situasi dunia maya dan media sosial sekarang. Saya sering melihat komen-komen tidak nyaman untuk lawan politiknya. Apalagi kalau calonnya tidak berhasil. Tak hanya individu tetapi media juga ada yang melakukan dengan bahasa provokasi.

Indonesia  dibangun tak hanya oleh pemimpin.  Dari Presiden hingga ke jajaran yang paling dekat dengan masyarakat, tetapi juga semua orang. Orang-orang yang  memimpin dirinya sendiri untuk menjaga sikap dan perkataan agar Indonesia lebih baik.

11/10/2017

Cerita Anak di hari Pahlawan

Adik ikut upacara hari Pahlawan di sekolahnya. Paduan suaranya tampil perdana dalam kegiatan ini.
Umm: "Bagaimana rasanya tampil menyanyi di hadapan banyak orang?"
Adik: "Tidak di depan."
Umm:" Jadi dimana?"
Adik: "Dipinggir."
Umm: "Ok lah....Kemaren kamu belajar rempah-rempah. Apa hubungannya dengan pelajaran?" (Umm senang atas kelucuanmu  dalam berbahasa. Suatu saat nanti kamu akan  mengenal semantik).
Adik: "Aku lupa. Tapi aku tahu penjajah pertama datang ke Indonesia adalah Portugis."
Umm: "Mereka datang ke Indonesia karena rempah-rempah. Saat itu rempah bernilai Setara dengan emas. (Bahasa anaknya rempah mahal dik. Waktu itu mereka keliling dunia untuk menemukan rempah).
Pahlawan kita tak henti mengupayakan merdeka. Mereka berhasil setelah ada persatuan."
Umm: "Pahlawan itu apa dik?"
Adik: " Pahlawan itu Hero. My hero adalah Gatot
Umm: "Gatot Soebroto maksudnya?"
Adik: "Bukan."
Umm: "Soekarno Hatta?"
Adik: "Gatot Kaca. Itu lho yang ada di taman Hero Bandung. Heronya tidak nyata sih. Dari Indonesia kan?"
Umm tepok jidat.

Baiklah dik, nanti kita belajar siapa saja pahlawan di Indonesia.
Pasti di sekolah teman-teman sudah mendapatkan pelajaran ini.  Minggu lalu adik sakit oleh karena itu  belum tahu.

Menurut Umm pahlawan saat ini adalah orang yang legowo meski tidak menang 'pilihannya'. Orang-orang yang mau bekerja sama  untuk kesejahteraan bersama.

11/02/2017

Doa Memohon Rejeki

Dalam Al Quran surat Al Maidah ayat 114 ada doa agar dimudahkan rejeki. Doa adalah penyemangat. Allah senang pada orang yang berdoa. Yuk semangat menjemput rejeki.

10/17/2017

GARDA OTO DIGITAL

Jakarta macet pasti bukan berita baru. Setiap solusi untuk mengantisipasi dari dampak tersebut menjadi selalu menjadi wacana menarik. Teringat dua tahun yang lalu saat saat berkunjung ke Garda Oto, bagian dari Asuransi Astra. Saat itu ada sesi sharing dari Garda Siaga. Ia menolong seorang  ibu. Mobilnya  sedang mengalami gangguan. Padahal macet. Teknisi meluncur dengaan cepat  ditengah kemancetan dengan armada motor.

Setiap tahun Asuransi Astra selalu berupaya memperbaiki layanannya untuk konsumen. Tahun ini mereka launching  layanan Garda Oto Digital. Asuransi yang berdiri tahun 12 September 1956 ini melihat kebiasaan konsumen pada era digital ini. Konsumen cenderung menggunakan   internet untuk kemudahan hidupnya. Seperti yang disampaikan pak  Suparno Djasmin, Direktur Astra Internasional di lantai 11 Ciputra Artpreneur, Lotte Shopping Avenue, Jalan Prof DR Satrio,  Kuningan. Jakarta Selatan.
Suparno Djasmin, Direktur Astra Internasional



Rudy Chen, CEO Asuransi Astra

Rudy Chen, CEO Asuransi Astra dalam acara tersebut mengatakan bagi  yang mager dan tidak mau report  ingin membeli asuransi mobil, ada  produk  Garda Oto. Pembeliannya melalui layanan Garda Oto Digital. Sasarannya pengguna digital. Mereka  yang biasa melakukan pembelian, pembayaran secara online. Juga driver yang menyediakan jasa online.


Upaya digitalisasi produk dan layanan untuk mencapai visi, yaitu we bring peace of mind to millions. Inovasi yang dilakukan secara terus menerus melalui digital  membuahkan penghargaan the most digital company in general insurance.

Juga launching versi terbaru Medcare  2.0.  dan  Otocare 3.0.
Yuk buka website Asuransi Astra. Bila tidak sedang menggunakan PC atau laptop cukup dengan handphone bisa dilakukan. Agar tidak bolak-balik mengetik atau membuka google buka histori. Klik kanan atas tambahkan pada home screen. Saya melakukan hal ini untuk aplikasi yang bisa dibuka di website. Lumayan menghemat memori handphone.

Selanjut nya pilih produk, akan muncul piihan  Garda Oto.  Pembelian asuransi  dengan cara ini, sementara hanya bisa dilakukan di Jakarta. Lebih rincinya seperti berikut:

          Isi data diri, kendaraan, lengkapi dokumen.
          Lakukan pembayaran. Tekan Bayar Sekarang
          Bisa dicicil dengan kartu kredit  bank Mandiri, BCA dan Permata bank, cicilan 0%
          Setelah  pembayaran penuh maka kendaraan akan disurvei. Lokasi dapat ditentukan nasabah.

Keuntungan membeli Garda Oto:

Sumber www.gardaoto.com

Dalam layanan garda oto digital  ada  menu Garda Oto Digital, klaim, Promo, FAQ, Atur Pesanan. Saat saya dalam  layanan mobil online, drivernya cerita. Ia mengalami kecelakaan. Padahal saat itu menjelang lebaran. Klaim asuransinya mudah.  Disini berarti klaim sangat penting . Di Asuransi Astra dengan produknya Garda Oto, Klaim dilayani dengan 4 cara.


1.     Garda Mobile Otocare, melalui aplikasi yang bisa didownload Google Play dan App Store
2.     Garda Akses 24 jam,   telpon 1 500 112
3.    Klaim online, cukup membuka layanan Garda Oto digital isi form.
4.   Unit Layanan Strategis, langsung berkunjung  ke kantor cabang atau Garda Center yang terdekat.






Dalam fitur Promo ada tagline #MakinGampang Klaimnya, Banyak Bonusnya! Untuk pembelian perlindungan comprehensive mendapatkan hadiah langsung e-Toll On Board  unit,  dan  spin to win Samsung Galaxy Note 8. Periode program dari 10 Otober 2017 sampai dengan 31 Desember 2017. Bila membeli perlindungan yang lain akan mendapatkan hadiah langsung voucher Optik Melawai Rp 500.000

Dengan demikian Asuransi Astra diharapkan melalui layanan dan fiturnya membawa peace of the mind bagi pengguna.  Untuk informasi lengkap tentang Garda Oto Digital bisa cek langsung di www.gardaoto.com




10/06/2017

SYUKUR

Dalam.kehidupan sehari-hari kadang kita sulit bersyukur. Dalam  Al Quran Surat Al-Ahqaf 46:15 ada doa agar dapat bersyukur dalam menjalani kehidupan. Semoga dengan senantiasa bersyukur. Hidup lebih mudah..

8/27/2017

4 Manfaat KlikAdv



Bila kita melewati  jalan menuju bandara,  banyak billboard berjejer.  Dalam  era digital ini masyarakat urban masih tertarik melihat  out of home (OOH) atau media luar ruang. Juga  di jalan-jalan strategis, perhatikan berbagai bentuk billboard, ukuran, dan model.

Grand Launching tanggal 23 Agustus 2017
Untuk menempatkan ‘promosi’nya, pemasang iklan membutuhkan dana, waktu dan tenaga yang tidak sedikit. Berdasarkan kesulitan pengguna OOH tersebut  Ruddy Lasut  membuat website dengan konsep one stop solution. 

KlikAdv ‘mempertemukan’ pemilik lahan/media OOH dan klien. Pertama di Indonesia perusahaan media pemasangan billboard  secara online berskala nasional. Sebuah langkah yang baik sekali memanfaatkan media daring untuk menjangkau calon pengguna jasa dan pemilik lahan.

Dengan  visi  mendukung dunia periklanan, pemasaran, dan media nasional, disupport  oleh mitra-mitra serta memanfaatkan perkembangan dunia Digital.

Misi yang diusung membangun sistem yang terintegrasi baik, membuat halaman website berbasis  User Experience dan User Interface. Serta membangun hubungan kemitraan yang baik dengan pemilik media dan pengiklan.

Satu langkah kebaikan membawa banyak jalan kebaikan yang lain. Niat mempermudah pengiklan tanpa harus menghubungi banyak pihak. Tanpa mencari perbandingan ke berbagai tempat. Cukup satu klik bisa beriklan di tempat yang diinginkan. Sesuai dengan tagline KlikAdv if you want it... just klik it!

Manfaat memasang billboard melalui KlikAdv:

Efisiensi waktu

Calon pemasang iklan duduk manis di meja. Buka web klik adv. Pilih lokasi pemasangan, waktu tayang, Tipe Ooh (out of home). Selanjutnya hubungi KlikAdv Pilih sesuai budget tanpa harus menelpon sana-sini.

Sering menunggu penawaran dan negosiasi lama. Proses yang tidak nyaman itu bisa dilampaui dengan membuka  KlikAdv. Isi pilihan. setelah submit, foto lokasi, harga penawaran, dan peta bahkan dokumen penawaran langsung terkirim. 

Monotoring  dilaporkan secara berkala. Billboard terpasang, kondisi baik, kondisi lampu dan lain-lain.

Dengan demikian anggaran periklanan bisa direncanakan, lebih efektif dan efisien, strategi periklanan bisa lebih cepat direalisasikan. Bila spot yng diinginkan sudah terisi tetap bisa dipilih, oleh KlikAdv dimasukkan daftar tunggu. 

Jaminan harga terbaik

Menjadi member KlikAdv akan mendapatkan diskon dan jaminan harga terbaik dengan pilihan ribuan OOH. Cara menjadi member cukup mudah, Karena website user friendly. 

Pengguna jasa mendapat jaminan keamanan data dan kerahasiaan. KlikAdv.com menggunakan enkripsi data.


Support responsif

Tim sales KlikAdv siap membantu. Professional service, UI/UX interface, mobile responsive, quick offers, flexible transaction, easy search, kemudahan  yang diperoleh oleh pemasang iklan maupun pemilik media dan agensi.

Setelah pemasangan billboard,  pemeliharaan dilakukan oleh pemilik lahan. Laporan secara berkala. Berupa  fisik media iklan, lampu, dan lain-lain. KlikAdv yang melakukan report kepada pengguna iklan.

Jangkauan nasional

Chief Operating Officer KlikAdv.com
Pak Rudi Lassut  sebelum launching sudah menurunkan karyawan ke  daerah. Mencari spot out of home (OOH) Ia juga bekerja sama dengan agensi. Lama kelamaan sudah banyak yang tahu. Pemilik lahan sendiri yang mengajukan penawaran. Soft launching bulan mei 2017.  Sekarang sudah ada 4000 spot billboard.

Dengan nationwide online billboard placement dan info spesifikasi, bisa diakses 24 jam. Membuat pengguna mudah menemukan titik yang diinginkan di seluruh Indonesia. Tanpa harus berkunjung ke daerah tersebut. Dalam kondisi lain memudahkan koordinasi dengan karyawan di daerah tersebut.


Saya dulu mengira lahan billboard hanya dimiliki oleh pemerintah daerah ternyata boleh  dimiliki perorangan. Sebuah peluang baru bagi masyarakat Indonesia.

Untuk menjadi mitra di KlikAdv syaratnya memiliki surat ijin usaha. mengisi data mitra di web, menyerahkan fotocopy npwp, company  profile, foto kantor dan karyawan.

Jasa yang lain disediakan oleh KlikAdv adalah: website developer, apps builder, QR Code Generator, mailing list, social media channel dan content management, creative layout, multimedia production, tv audio, print digital, all media buying services, event production dan brand activation.
Grand Lauching bertempat di Qi Lounge The Sultan  Hotel
Setelah fitur billboard mendapat sambutan yang baik oleh masyarakat. Perusahaan yang berkantor di Thamrin city LT 1 BT 09-10. Jalan Kebon Kacang Raya Tanah Abang Jakarta Pusat 10230, mengembangkan fitur yang baru yaitu Mall. Tak hanya  outdoor tetapi juga indoor. Bentuk berupa billboard, neon box, pilar, stiker, baliho, dan T banner.

Dengan adanya KlikAdv banyak menolong pelaku pasar untuk melakukan perencanaan media iklan.  Komponen rencana media berupa sasaran, unsur kreatif dan syarat-syarat komunikasi, keseimbangan efisiensi/keefektifan, geografi (dimana produk didistribusikan), tekanan persaingan, dan anggaran. Juga membantu pengiklan 'terhubung' dengan pemilik media atau agensi.


Sumber tulisan:

www.klikadv.com
Russell, Thomas, 1992, Seri Pemasaran dan Promosi Tata Cara Periklanan Kleeppner, Jakarta,  PT Elek Media Komputindo.