3/08/2014

ISTIMEWA

Gugel khususnya Google Chrome bagiku teman istimewa karena hampir setiap hari menyentuhnya untuk mencari sesuatu. Bila ditarik garis lurus ke belakang saat belum tahu ada search engine, bela-belain  mengumpulkan  alamat web. Kalau satu halaman folio tidak masalah nah kalau lebih dari itu. Kalau mau cari sesuatu pakai jari deh menelusuri huruf demi huruf. Huaa tak terbayang waktu yang digunakan.
Dengan Google Chrome aku juga belajar banyak hal. Dipermudah mencari jawaban masalah. Belajar masak, belajar ngangon anak (h h kok begitu diksinya), belajar matematika (whaa), cari jawaban PR anak, cari ide. Gugel itu pintu masuk.
Nah saat  istimewaku 7 maret, aku merasa surprais ada gambar ini,



Mungkin semua orang mendapatkan ini dari Gugel. Walau begitu aku tetap merasa ini hadiah yang indah.  Terima kasih Mbah Gugel.


Bila di gatuk-gatuken ada lilin dan kelopak bunga yang berjumlah 7, 5 1,5, dan 3. Angka-angka itu tidak sengaja aku temukan pada nama blogku. Aku memberi nama blog Sabar Syukur Ikhlas (SSI). http://37mw.blogspot.com/2014/03/ssi.html, 7 dan 3 adalah alamat blogku. Blogku menggunakan gmail. 

No comments:

Post a Comment