6/28/2016

Garda Mobile Medcare

Sudah lama tidak naik busway, eh bus Trans Jakarta, sekali naik ternyata salah prediksi saya kira masih ada halte dekat bundaran HI, mungkin karena ada pembangunan MRT untuk sementara ditiadakan. Walhasil saya turun di Sarinah. Naik ojek lagi ke Annex Bulding tujuan saya. Kalau tahu begitu turun di halte Setiabudi  terus naik ojek dari situ.  Kurang update. 

Ngapain? 25 Mei 2016 ada acara Garda Oto, masih ingat dengan aplikasi Oto Care? Bagi pengguna tentu malah sudah hapal dengan fitur-fiturnya. Nah acara sekarang launching Oto Care  v2.0 dengan 3 aplikasi yang lain. Apa itu? Hrakses, Crakses dan Med-care. Gambar gabungan aplikasi berikut ini:




Pak Santosa, CEO Asuransi Astra

Pak Santosa CEO Asuransi Astra mempresentasikan aplikasi tersebut dihadapan undangan, awak media, blogger dan pekerja yang memberikan peace of mind.  Baiklah berfokus  pada MedCare.  Aplikasi satu ini ditujukan untuk pengguna agar bisa menjaga kesehatannya juga menjadi panduan gaya sehat. Fitur yang ada dalam aplikasi ini adalah


Home terdiri dari
Reminder, fasilitas ini sebagai pengingat. Isi dahulu Wellness, Medical Control, Medication, maka akan muncul dalam Reminder. Nah kalau sayang sama orang tua, download aplikasi di handphone beliau. Untuk mengingatkan beliau minum obat atau kontrol ke dokter. Bisa juga dimanfaatkan untuk anggota keluarga lain yang sedang sakit. 
Wellness
Medical Control
Medication


 

Daily Activity, pas dengan saya yang ingin mengatur asupan, berat badan dan tidur.  Kalau mau membatasi minum kopi, minum teh, makan atau sudah berapa gelas air putih sudah diminum. 


Symptoms, mencatat gejala penyakit. Kalau ke dokter lebih mudah karena sudah mencatat riwayat penyakit. Saya tidak tahu mengapa ketika saya menyentuh fitur ini, crash. Aplikasinya langsung ke email saya untuk melaporkan kondisi ini pada pengembang, yaitu customer_service@asuransiastra.com.


Call Garda Akses, sekilas mengenai garda akses adalah layanan dari garda oto, seperti bantuan darurat di kalan raya.



Inbox, fasilitas ini bekerja sama dengan Celebrity fitness, optik Melawai. 



Garda Medika, memudahkan pelanggan mengetahui informasi apa saja yang dicover pada asuransinya.

Profile memuat  nama, Tanggal lahir Nomor HP, dan Emergency Number.

Pada Near Me , menurut saya aplikasi ini berguna bila sedang dalam mudik. Tentu di tempat yang baru tidak mengetahui tempat-tempat seperti berikut. Bila tidak mudik silaturahim ke keluarga dan kerabat, aplikasi tetap bermanfaat. Bagi yang tidak kemana-kemana juga perlu menyimpan aplikasi dalam handphone karena fasilitas near me ini. Bila terjadi suatu hal yang tidak inginkan sudah ada pertolongan pertama alamat rumah sakit.


Hospital
Laboratory
Drug Store
Gymnasium
Optic

Knowledge, banyak artikel kesehatan misalnya pada bulan puasa ini ada tips sehat dan bugar menjalankan puasa. Jangan lewatkan sahur, makan secukupnya saat berbuka, saat buka hindari makanan terlalu asin, manis, dan berlemak. Penuhi  kebutuhan cairan, bisa air putih, jus tanpa gula. Olah raga ringan, seperti bersepeda dan jogging 15 menit-20 menit sebelum berbuka. Kalau mau memanfaatkan waktu untuk berdoa tentu bisa sebelum itu. Menggosok gigi setelah sahur dan sebelum tidur. Menghindar dari nafas bau, karena saat puasa tubuh membakar cadangan lemak dan meningkatkan kadar keasaman darah. Untuk yang sedang hamil, menyusui, sakit atau berusia lanjut konsultasi pada dokter. Apakah kondisi memungkin untuk puasa.

Aplikasi ini tidak hanya ditujukan pengguna yang memiliki polis  garda medika atau pelanggan Asuransi Astra. Untuk mendownload mudah, ada di Google Play  dan App Store. Cukup dengan Jelly bean atau Android 4.1 sudah bisa menjalankannya.  Saya lihat user experience di papan Google Play terhadap #gardamobile #medcare rata-rata mereka menanggapi aplikasi ini user friendly dan sangat berguna. Setelah mengulik Medcare saya sependapat dengan mereka. 



No comments:

Post a Comment