10/31/2015

7 HAL YANG MEMBUAT ISTRI DAN ANAK BAHAGIA

Lazua habis dari kamar mandi ia menuntaskan tuntutan perutnya. Pasti sangat bahagia dan lega bila tidak bermasalah dengan alat percernaan yang satu ini. Ada hal  dalam kehidupan kita yang harus dibuang, dipilah, dan dibagi.

Kata berbagi saya garis bawahi. Pernah mendengar setiap kita berbagi akan mendapatkan berlipat ganda. Bagi kebanyakan orang berbagi urusannya adalah materi seperti uang dan barang. Menurut saya berbagi tidak itu saja. Berbagi bisa waktu, tenaga, perhatian, kebahagiaan. 


Ada yang menarik berkait kebahagiaan di Kota Kasablanka. Mall yang selalu padat dengan pengunjung terutama weekend. Tanggal 3 Oktober ini ada acara Nestle. Mereka menyelenggarakan Happy Date with Legenddady. Event ini diselenggarakan kembali untuk mendukung peran seimbang orang tua dalam mengasuh anak. Mengambil nuansa pantai dengan atribut dan permainan. Sebelumnya ada talk show bersama ibu Rini Hildayani dan Choky Sitohang.  Dari kegiatan itu saya menarik kesimpulan ada 7 hal yang membuat  istri dan anak bahagia. 

TIPS MENGHADAPI ANAK PACARAN

Dalam Islam jelas sekali perintah untuk tidak mendekati zina. Mendekati saja sudah dilarang. Bagaimana kalau anak kita tiba-tiba menunjukkan tanda-tanda jatuh cinta? PR orang tua bertambah lagi. Kalau dilarang dengan keras bisa-bisa salah. Kalau dibiarkan juga salah. 

Ingat  ketika orang tua kita melarang pacaran. Oh inikah rasanya menjadi orang tua. Tingkat kekhawatiran pasti ada. Remajakan kan kadang tidak mengerti mengapa dilarang. Zamannya juga berbeda. Dulu mana ada hengpong. Mana ada WA. Dilarang segala macam cara ditempuh. Sembunyi-sembunyi. Kadang piranti itu diberi password. Eiit ada saja jalan Allah memberi tahu. Tiba-tiba saja bisa terbaca tanpa harus membuka passwordnya. Bagaimana caranya menghadapi anak pacaran?

10/30/2015

Jakarta Fashion Week 2016: Dynamic Bliss Wardah

Mendekati akhir tahun kembali digelar Jakarta Fashion Week. Senayan City menjadi tempat perhelatan tahunan ini. Dari tanggal 24 Oktober 2015 hingga 30 Oktober 2015. Mak Nining teman saya di Kumpulan Emak Blogger berbagi undangan. Saya kira ini sebuah kesempatan untuk melihat trend tahun 2016. Meski saya bukan orang yang fashionable tetap saja saya tertarik untuk datang,.

Invitation dari Wardah. Minggu, 25 Oktober 2015 bertempat di Fashion Tent pelataran Sency. Wardah dalam acara JFW  sebagai official makeup of Jakarta Fashion Week Wardah juga  mendukung fashion show Barli Asmara, Zaskia Sungkar, Dian Pelangi, dan Ria Miranda. Mengusung tema Dynamic Bliss, di twitter @WardahBeauty dan @JKTfashion saya menemukan tema ini dipilih karena  dunia fashion & kecantikan bagai air yg mengalir terus seiring pergerakan zaman. Selain itu karena Indonesia dinamis dan blissful.

10/25/2015

CELESTIAL MOVIES: LITTLE BIG MASTER, PERJUANGAN SEORANG GURU

Url dari image ini http://www.celestialmovies.com/movie_images/littlebigmaster_main.jpg

Apa yang akan anda lakukan bila ada sekolah akan ditutup karena akan dijadikan tempat pembuangan sampah? Berdiam diri, ikut mendoakan dari jauh, mempromosikan sekolah tersebut atau mengambil tindakan seperti  Lui Wai Hung (Miriam Yeung).

Saya dan  anak saya yang berumur 7 tahun, menyaksikan film tentang perjuangan seorang kepala sekolah di Cinemaxx Plaza Semanggi lantai 5 tanggal 17 Oktober 2015. Film dari Hongkong yang berjudul Little Big Master. Kepala sekolah yang awalnya bekerja di sekolah eli memutuskan berhenti dari sekolah itu karena ada perbedaan prinsip. Ia memindahkan seorang anak murid  ke kelas biasa. Alasannya siswa tersebut mulai menunjukkan perilaku yang mengkhawatirkan. Ia takut nilainya tidak 100. Sebelum seperti temannya yang memukulkan kepala di kamar mandi. Hung memutuskan anak laki-laki itu belajar di kelas reguler. Orang tuanya sebagai penyandang dana sekolah protes.

Setelah resign dari sekolah itu, ia mulai merencanakan keliling dunia bersama suaminya Dong (Louis Koo). Ia mengambil kursus bahasa asing dan fitnes. Ketika fitness ia tidak sengaja melihat iklan sekolah TK yang membutuhkan kepala sekolah.  Ia tersentuh dan mendatangi sekolah tersebut meskipun hanya dibayar 4500 HKD

Awalnya anak-anak yang menggunakan masker takut atas kedatangan Hung. Mereka mengira Ia adalah awak media. Beberapa pekan sekolah tersebut  banyak yang  meliput. Orang tua merekapun bersikap sama. Tukang sapu jalanan dekat sekolah yakin Hung tidak akan bertahan menjadi guru. Sekelompok masyarakat yang tidak suka akan keberadaan sekolah tersebut mengancam bila awal semester depan tidak mempunyai murid lebih dari lima orang maka akan dibubarkan.

Satu persatu permasalahan murid dan orang tuanya dapat dipecahkan. Ada anak yang tidak masuk sekolah karena bila ia tinggal sekolah. Orang tuanya akan bertengkar dan salah satunya meninggal. Ia tidak akan melihat lagi. Nama tokoh anak tersebut Lo Ka Ka (Fu Shun-ying). Ayahnya menggunakan kaki palsu pada satu kakinya. Sementara rumahnya terancam tergusur karena ada pengembang yang mendirikan perumahan.

10/15/2015

Ceria itu Sederhana

Ketika lewat di  kawasan Kemang menuju sebuah acara, saya merasa terpukul dengan gelak tawa seorang pemulung dan anaknya. Mereka tertawa di atas gerobak. Barangkali benar keceriaan bisa dibeli lewat tempat wisata, bisa dipancing lewat kado atau apa saja yang berkait dengan materi. 

Ada yang lain pada pemandangan ini. Seperti sebuah  nasihat pada orang yang melihatnya. Bukan kendaraan mewah  yang mampu membuat anak tertawa melainkan dekapan ibunya. Berbahagialah nak, memiliki seorang ibu, yang mampu membuat  kau ceria.


10/12/2015

#KlikTarikTuang



Bila ku ingat lelah. Ingat lagu masa kecil itu. Sambil membayangkan Mama kalau tidak bertemu pembuka kaleng meski pakai pisau. Tok ketok kaleng. Demi lidah diujung bibir anaknya menjilat sisa susu. Kini cerita itu tinggal kenangan. Karena sudah ada inovasi dari susu kental Manis.

Tanggal 5 Oktober 2015 launching inovasi tersebut oleh Maurits Klavert President Direktur Frisian Flag di cafe Frisian Flag. Cafe yang berada di pelataran FX Sudirman khusus dipersembahkan bagi masyarakat untuk menikmati  makanan dan minuman berbahan dasar susu. Juga ada Frisian Flag Cafe Mobile di 27 titik wilayah Jabodetabek.
Sumber Foto Frisian Flag


Sumber Foto Frisian Flag

Kumpulan Emak Blogger berkesempatan merasakan klik tarik tuang dan  icip-icip olahan susu tanggal 6 Oktober 2015. Para emak ada yang membawa buah hatinya. Itulah yang dituju Frisian Flag agar keluarga Indonesia menikmati kebersamaan  dengan lebih istimewa.  Susu yang sudah ada 90 tahun yang lalu. 

10/08/2015

MANFAAT KARTU XL DALAM KEHIDUPAN SAYA

Saya menggunakan kartu XL sekitar 6 tahun. Dengan nomor hanya 10 digit. Banyak yang sudah saya rasakan manfaat kartu Xl keluaran provider Xl Axiata ini. Pekerjaan saya, kegiatan hobi dan kehidupan sehari-hari tidak terlepas dari kartu ini.

Kecepatan Browsing
Saya menggunakan email sebagai alat untuk komunikasi baik ketika dalam pekerjaan utama maupun side job saya. Pekerjaan saya di bagian dokumentasi di sebuah sekolah. Pernah mencetak foto di tempat cetak foto ada file yang tidak saya copy di flash disk. Untung saja  saya pernah mengajukan foto tersebut via email. Jadi tidak perlu balik ke sekolah untuk mengambil foto tersebut. Saya teruskan ke email berisi foto ke tempat cetak foto. Hemat waktu dan tenaga. File foto yang lumayan besar ukuran imagenya  bisa terkirim dengan lancar. Kadang juga  melihat web foto menggunakan handphone saya. Mustahil bisa saya lakukan bila tidak didukung kecepatan internet yang tinggi.

Mobile Spot
Kadang-kadang saya menghadiri acara blogger.  Sering ada live blogging. Panitia sudah menyediakan wifi untuk memudahkan peserta lomba. Saya sudah menyiapkan diri untuk hal-hal yang tidak terduga.  Benar saja pernah disuatu lomba ketika saya sudah siap mem-publish tulisan di blog, jaringan wifinya bermasalah. Untung saja handphone saya menggunakan Xl. Handphone dan paket XL yang saya gunakan mendukung.

Diwaktu lain saya merasa beruntung karena saat terdesak. Perlu upload foto diweb foto dengan segera sementara jaringan internet di kantor  sedang dalam perbaikan. Pekerjaan itu bisa diselesaikan dengan baik dengan cara membuka mobile spot dan laptop saya bisa menggunakan internet.

Coverage Area
Bulan Ramadhan tahun ini saya berkesempatan mengunjungi ibu saya di Kalimantan Selatan.  Walau saya penduduk asli Kalimantan Selatan masih saja ada tempat yang tidak pernah saya kunjungi. Karena separuh hidup saya tinggal di pulau Jawa. Karena liburan kali ini panjang, saya bisa mengajak keluarga  ke Sungai Danau Hulu Sungai Utara.  Sekitar 4 jam waktu tempuh perjalanan. Sayangnya adik sepupu yang menjadi driver kami tidak mengenal tempat tersebut. Untung saja handphone saya ada GPS dan disokong oleh sinyal XL yang kuat. Meski jauh dipelosok  Google Maps saya berfungsi baik hingga tujuan. Kami tidak tersesat.


Harga
Untuk harga meski di atas provider lain. Saya kira  sesuai dengan manfaat yang saya peroleh. Manfaat itu antara lain memungkinkan saya bisa berkomunikasi dengan suami saya melalui voice WA. Tidak menggunakan pulsa telpon. Jadi bisa dikategorikan murah juga bukan.


Berkait dengan ini XL mempunyai tawaran yang menarik seperti paket telpon, paket sms, paket internet.  Jadi ingat jaman menggunakan sms. Saya sering menggunakan paket ini. Karena pernah menjadi penghubung ibu-ibu pengajian di masjid. Karena jadwal tidak tetap kadang hari Minggu atau Saptu.